Tidak jarang orang yang merasa kesulitan dalam membersihkan debu di langit-langit rumah, terlebih jika anda memiliki rumah dengan langit-langit rumah yang tinggi. Bagi anda yang memiliki tangga dan tidak takut ketinggian, ini bukanlah perkara yang sulit. Tetapi apa yang harus anda lakukan jika anda tidak memiliki tangga atau takut ketinggian dan tidak ada bantuan? Berikut adalah tips untuk membersihkan debu pada langit-langit rumah anda tanpa menggunakan tangga. Silahkan disimiak!
Langit-langit merupakan bagian dari rumah yang dari segi kebersihan, sulit untuk dijaga karena lokasinya yang sulit untuk dijangkau tanpa alat bantuan seperti tangga. Namun, jika kelamaan tidak dibersihkan, debu, kotoran, atau bahkan jarring laba-laba akan menumpuk dengan tebal. Pemandangan ini sangat tidak sedap dipandang, terutama jika anda merupakan orang yang sering kedatangan tamu dirumah.
Tidak perlu khawatir, karena sebenarnya debu pada langit-langit dapat dibersihkan dengan peralatan rumah tangga yang biasa anda gunakan sehari-hari. Ada beberapa alat atau bahan yang perlu anda siapkan jika anda ingin membersihkan debu pada langit-langit rumah anda tanpa tangga, antara lain adalah sapu, handuk atau lap, dan tali raffia atau karet.
Caranya pun sangat mudah. Bungkuslah bagian teratas sapu dengan kain lap atau handuk, kemudian ikat yang kencang dengan menggunakan tali rafia atau karet sehingga ketika sapu digerakkan, kain tidak terjatuh ke bawah. Selanjutnya, anda dapat merentangkan sapu yang sudah disulap menjadi alat bersih baru tadi keatas dan mulai membersihkan langit-langit rumah anda.
Bagaimana? Cepat, mudah, praktis, dan murah, kan? Anda tidak perlu mahal-mahal beli tangga dan repot-repot minta bantuan tetangga. Dalam hitungan menit, langit-langit rumah anda akan bebas dari debu, kotoran, dan sarang laba-laba. Selamat mencoba!